Resep dan Cara Membuat Jajanan Kue Serabi Dari Beras

Resep dan Cara Membuat Jajanan Pasar Kue Serabi Dari Beras

Kue Serabi (kadang disebut Surabi) satu di antara jajanan pasar tradisional yang berasal dari Indonesia, adalah kudapan serta jajanan pasar khas dari daerah Bandung.  Kue serabi ada dua yaitu serabi manis yang memakai kinca sebagai bahan utamanya dan yang kedua yaitu serabi asin, dimana kue ini menggunakan olahan oncom sebagai taburan diatasnya.
jajanan pasar dari beras

Bahan Membuat Jajanan Kue Serabi Dari Beras :

  • 250 gram tepung beras (kwalitas baik).
  • 150 gram kelapa parut muda.
  • 500 ml santan kelapa.
  • 1/2 sdt garam halus.
  • 2 sdm minyak goreng.
  • Keju parut secukupnya.
Bahan larutan gula :
  • 500 ml santan kelapa.
  • 250 gram palm sugar.
  • 2 lembar daun pandan (ukuran 20 cm kemudian ikat simpul).
  • 1/2 sdt garam halus.

Cara membuatnya :

  1. Mulai Campurkan tepung beras, kelapa parut, garam, lalu tuangkan pula santan kelapa secara perlahan sambil diaduk hingga adoanan merata.
  2. Setelah itu, siapkan cetakan serabi kemudian beri sedikit minyak goreng. Kemudian tuangkan adonan tadi kedalamnya lalu masak adonan serabi sampai mengeluarkan gelembung-gelembung kecil lalu tambahkan parutan keju diatasnya dan masak hingga matang. Lalu angkat dan tiriskan.
  3. Masak semua adonan hingga habis.
  4. Selanjutnya, masak semua bahan larutan gula merah hingga mendidih, setelah mendidih lalu angkat dan dinginkan.
  5. Terakhir, Sajikan kue serabi diatas piring saji lalu tuangkan larutan gula diatasnya.

Kue Serabi Dari Beras Saatnya disajikan sebagai teman minum teh atau kopi di pagi dan sore hari. Selamat mencoba Resep dan Cara Membuat Jajanan Kue Serabi Dari Beras dari Zona Kuliner Jogja.

Resep dan Cara Membuat Jajanan Pasar Wajik Ketan Asli Legit

Resep dan Cara Membuat Jajanan Pasar Wajik Ketan Asli Legit

Wajik ketan jajanan pasar. Satu lagi olahan beras ketan yang cocok untuk temen ngopi....
Kue wajik atau yang sering kita dengar dengan sebutan wajik adalah sejenis kue tradisional atau jajanan pasar  khas masyarakat Indonesia. Wajik terbuat dari ketan yang diberi gula merah dan dimasak dengan santan kelapa.
resep jajanan pasar

Bahan :

  • 500 gram beras ketan, rendam selama 2 jam
  • 200 ml air mendidih
  • 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 350 gram gula merah, sisir halus
  • 3 lembar daun pandan
  • ¾ sdt garam


CARA MEMBUAT WAJIK KETAN :

  1. Kukus ketan selam 15 menit, angkat lalu siram dengan air mendidih, biarkan hingga terserap. Kukus ketan selama 30 menit.
  2. Masak santan, gula merah, daun pandan dan garam sambil diaduk hingga berminyak. Masukkan ¾ bagian ketan lalu aduk hingga terserap dan berminyak. Lakukan hal yang sama pada sisa ketan tetapi tanpa gula merah.
  3. Siapkan loyang persegi 22 cm, olesi dengan minyak lalu dialasi daun pisang. Tuang dan ratakan wajik putih ke dalam loyang, masukkan wajik gula merah di atasnya. Potong setelah dingin lalu sajikan untuk 16 potong.
  4. Tips : Larutan gula usahakan benar-benar kental. Untuk mengetes, ambil larutan gula denagn sendok kayu lalu jatuhkan gula. Larutan gula harus agak lembut jatuhnya. Jangan masak gula hingga berambut karena akan menghasilkan wajik yang buyar atau tidak menyatu.


Resep dan Cara Membuat Jajanan Pasar Kue Putu Ayu

Resep dan Cara Membuat Jajanan Pasar Kue Putu Ayu


Resep jajanan pasar Kue putri ayu atau lebih dikenal dengan nama putu ayu adalalah kue asli indonesia, Kue basah tradisional yang enak dan lembut ini merupakan salah satu dari aneka jajanan pasar yang hingga saat ini masih populer. Kue putu ayu atau sering disebut juga kue putri ayu ini memilki tampilan warna yang cantik, yaitu hijau dan putih dari kelapa yang diparut. Berikut ini kami bagikan cara membuat kue lezat putu ayu.



resep jajanan pasar


Bahan :
  • 2 butir telur ayam
  • 200 gram gula pasir
  • 1 sdt SP
  • 150 gram tepung terigu
  • 200 ml santan
  • pewarna hijau secukupnya
  • 100 gram kelapa muda parut
  • garam secukupnya

CARA MEMBUAT KUE PUTU AYU ENAK :

  1. Kocok telur, gula pasir dan SP sampai mengembang dan putih. Kemudian masukkan terigu. Aduk rata.
  2. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Masukkan pewarna hijau, aduk hingga rata.
  3. Campur kelapa dan garam, aduk rata. Masukkan ke dasar cetakan sambil sedikit ditekan supaya padat. Tuang adonan putu ayu ke dalam cetakan hingga penuh.
  4. Panaskan panci pengukus, kukus adonan hingga matang. Angkat dan sajikan untuk 18 buah.
  5. Tips :
  6. Jangan gunakan api yang terlalu besar agar kukusan tidak terlalu panas sehingga bisa menyebabkan kue merekah.
  7. Agar kelapa tampil rapi dan menarik, gunakan kelapa yang cukup muda dan saat memasukkan ke dalam cetakan dengan cara sedikit ditekan agar lebih padat.


Resep dan Cara Membuat Kue Putu Mayang Jajajan Pasar Dari Beras

Resep dan Cara Membuat Kue Putu Mayang Jajajan Pasar Dari Beras

jajanan pasar dari beras 

Kebanyakan Orang Taunya Kue Putu itu seperti gambar di atas, sedang Kue Putu Mayang lebih di kenal dengan Nama Petulo.
Kue Putu Mayang adalah kue tradisional khas nusantara, dijaman sekarang semakin banyak nya aneka jenis Kue Modern. Keberadaan Kue Putu Mayang sudah jarang ditemukan, padahal dahulu sangat mudah ditemukan di pasar-pasar tradisional. Menyantap jajanan pasar memang asyik. Selain bahannya sederhana, rasanya yang legit dengan aroma daun pandan yang harum membuat jajanan pasar dari beras  ini selalu bikin kangen. Enak dimakan dingin atau hangat. Tapi jangan kuatir untuk anda pecinta kuliner, kita beri tahu cara masaknya, tidak susah-susah amat, bisa secepat kilat dan tak ribet.  

jajanan pasar dari beras
Bahan Kue Putu Mayang
  • 200 g tepung beras
  • 2 sdm tepung kanji
  • 250 ml air
  • 100 ml air daun pandan suji

Saus Santan
  • 750 ml santan sedang
  • 200 g gula merah, sisir halus
  • 3 sdm gula pasir
  • 1 lembar daun pandan, potong-potong


Cara Membuat Kue Putu Mayang
  1. Campur kedua tepung jadi satu.
  2. Perciki dengan sedikit air hingga tepung jadi lembap.
  3. Alasi kukusan dengan daun pisang. Kukus tepung hingga panas. Angkat.
  4. Didihkan sisa air dan air daun pandan suji.
  5. Masukkan tepung panas, aduk-aduk hingga licin dan kental. Angkat.
  6. Bagi menjadi 3 bagian. Satu bagian dengan pewarna merah, satu bagian dengan warna hijau. Biarkan sisanya berwarna putih.
  7. Tuang ke dalam cetakan kue putu.
  8. Tekan hingga bergelombang. Taruh di atas daun pisang.
  9. Kerjakan hingga bahan habis.


Saus Santan
  1. Rebus semua bahan hingga mendidih dan gula larut. Angkat dan saring.
  2. Sajikan putu dengan Saus Santan.


Selamat menikmati kue putri mayang kesukaan, jangan lupa follow jajanan pasar ya